Visi perusahaan merupakan pandangan jauh kedepan kemana perusahaan akan dibawa. Visi perusahaan menunjukan kondisi ideal masa depan perusahaan yang realities, dapat dipercaya, meyakinkan, serta mengandung daya tarik .
Tujuan Penetapan Misi
• Mencerminkan sesuatu yang akan dicapai oleh perusahaan.
• Memiliki orientasi pada masa depan perusahaan.
• Menimbulkan komitmen tinggi dari seluruh jajaran dan lingkungan perusahaan.
• Memberi arah dan focus stragi perusahaan yang jelas.
• Menjamin kesinambungan kepemimpinan organisasi perusahaan.
Misi Perusahaan
Pengertian
Misi perusahaan adalah tindakan untuk mewujudkan visi perusahaan. Misi perusahaan menjelaskan mengapa perusahaan harus ada, apa yang dilakukan, dan bagaimana melakukan
Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam merumuskan misi perusahaan
• Produk atau jasa apa yang dihasilkan dan akan ditawarkan kepada konsumen.
• Kualitas produk dan pelayanan jasa yang dikehendaki masysrakat.
• Kualitas produk dan pelayanan jasa yang dibutuhkan masyarakat.
Masyarakat yang akan dilayani
Tujuan Perusahaan
Tujuan perusahaan merupakan penjabaran visi dan misi perusahaan yang berisi sesuatu yang akan dicapai atau dihasilkan perushaan. Tujuan perusahaan adalah target yang bersifat kuantitatif dan pencapaian target tersebut merupakan ukuran keberhasilan kinerja perusahaan. Tujuan perusahaan pada dasarnya berjangka panjang, dengan tugas yang harus diselesaikan selama eaktu itu dan akan mengarahkan kinerja perusahaan.
Maksud penetapan tujuan perusahaan
• Untuk mencapai keberhasilan usaha.
• Mengatur dan membentuk kerja sama dengan perusahaan lain.
• Melakukan merger dengan perusahaan lain.
• Mengundang orang – orang yang mempunyai keahlian untuk bekerja sama.
• Menjamin adanya fokus tujuan dari berbagai personal yang ada diperusahaan.
Rumusan tujuan usaha
• Meningkatkan dan mengembangkan keberhasilan dalam usaha.
• Meningkatkan dan menumbuhkan kemampuan dalam usaha.
• Meningkatkan dan mengembangkan peranan pembentukan produk atau jasa secara nasional, perluasan kesempatan kerja dan meningkatkan ekspor produk atau jasa.
Tujuan usaha secara lebih luas
• Meningkatkan kepeloporan didalam usaha.
• Mencari keuntungan atau laba.
• Membantu social masyarakat.
• Meningkatkan pelayanan prima dan meningkatkan kepuasan konsumen
Sasaran perusahaan
Sasaran perusahaan adalah penjabaran daritujuan perusahaan, yakni sesuatu yang akan dihasilkan oleh perusahaan dalam jangka waktu tertentu. Sasaran merupakan tujuan yang lebih kecil. Agar sasaran dapat dicapai secara efektif dan efisien maka sasaran perusahaan harus dibuat secara spesifik, terukur, jelas kriterianya, dan disertai indicator yang lebih rinci.
Beberapa hal yang perlu dimiliki untuk memudahkan menentukan sasaran usaha
• Sumber daya manusia
• Sumber daya keuangan
• Kemampuan menghasilkan laba
• Kedudukan pasar
• Sarana kerja
• Pengembangan usaha
• Tanggung jawab sosial
Rumusan sasaran usaha
• Meningkatkan penghasilan laba atau keuntungan.
• Meningkatkan sumber daya manusia.
• Meningkatkan sumber daya keuangan
• Meningkatkan sarana prasarana kerja.
• Meningkatkan dan menguasai kedudukan pasar.
• Meningkatkan pengembangan usaha.
Meningkatkan tanggung jawab social.
comment 0 comments
more_vert