1. FAKTOR PENYEBAB RISIKO USAHA
Faktor-faktor yang menyebabkan munculnya risiko usaha adalah sebagai berikut.
1). Perubahan, meliputi:
a. Lingkungan dan global
b. Sosial dan ekonomi
c. Persaingan
d. Gaya hidup
e. Tren pasar
f. Teknologi
g. Budaya
h. Peraturan pemerintah
2). Kesalahan strategi dan perencanaan.
3). Keputusan yang tidak tepat sehingga menimbulkan kejadian di luar rencana.
4). Persiapan yang kurang matang.
5). Kelengkapan pribadi atau penanggungjawab.
B. KLASIFIKASI ORANG DALAM MENGHADAPI RISIKO USAHA
Berdasarkan cara pandang dan menghadapi risiko, setiap orang/ wirausaha dapat diklasifikasikan sebagai berikut.
1. Risk Avoider
Risk avioder adalah orang yang tidak senang menghadapi risiko bahkan cenderung menghindari risiko. Menurutorang-orang ini, risiko merupakan sumber masalah. Risk avoider juga dikenal dengan risk free atau orang yang ingin bebas dari risiko.
2. Risk Calculator
Risk calculator adalah orang yang berani mengambil keputusan bila risiko atau dampaknya bsa dikalkulasikan (dihitung berapa tingkat kerugiannya).
3. Risk Taker
Risk taker adalah orang yang berani namun spekulatif dalam mengambil keputusan dengan mengukur risiko secara intuitif saja. Para risk taker ini sering disebut speculator atau gambler.
4. Risk Manager
Risk manager adalah orang yang berani dan mampu mengambil keputusan berdasarkan perhitungan tingkat risiko dan ketidakpastian dengan mengandalkan intuisinya untuk memperoleh keuntungan bisnis.
comment 0 comments
more_vert